Tips Mematikan Laptop Tanpa Tombol Shutdown

Tips Mematikan Laptop Tanpa Tombol ShutdownSeringkali kita merasa ribet dengan proses shutdown yang membutuhkan beberapa langkah, sedikitnya 2 langkah. Itupun kita harus menunggu sampai laptop benar-benar mati baru kita bisa menutup flip laptop. Bagaimana jika kita terburu-buru? pasti menjengkelkan jika harus menunggu laptop benar-benar mati.

Sebenarnya, Windows 7 sudah menyediakan fitur untuk memanjakan kita supaya tidak ribet dengan proses shutdown. Yaitu, mematikan laptop tanpa menggunakan tombol shutdown. Hah, Bagaimana bisa?! bisa, kok. Ingat sebuah laptop bisa dibuka dan ditutup flipnya, kan? Ketika kita menutup flip laptop pada saat laptop menyala, apa yang akan terjadi? Laptop akan masuk ke mode Sleep. Hal itu sering kita lakukan, namun banyak yang lupa bahwa laptop hanya di mode Sleep bukan shutdown sehingga masih menyerap daya baterai, bahayanya jika laptop sampai kehabisan baterai dan menyebabkan laptop mati itu dapat merusak baterai bahkan laptop itu sendiri dapat rusak. Sayang kan, nah, tips kali ini akan membantu anda mengubah mode Sleep menjadi Shut Down ketika flip laptop ditutup. Sehingga anda cukup menutup flip laptop anda untuk men-Shutdown laptop anda. Cepat dan praktis. Tidak ribet.

shut down

Caranya cukup mudah, ikuti langkah dibawah ini. Saya menggunakan Windows 7, saya belum mencobanya pada windows generasi lain. Silahkan anda eksperimen sendiri jika anda memakai Windows 8 atau Windows 8.1. Seharusnya fitur ini masih ada selama laptop masih berbentuk flip. hehe.. Berikut caranya :

  1. Klik Start
  2. Masuk ke Control Panel
  3. Alihkan View menjadi Small icon (di pojok kanan atas)
  4. Klik menu Power options (biasanya ber-icon baterai)
  5. Di sidebar sebelah kiri klik Choose what closing the lid does
    lid
  6. Disitu akan ada beberapa pilihan, anda akan memilih When I close the lid  dan mengubahnya dari sleep menjadi Shut down. (Akan ada 2 pilihan, saat menggunakan daya baterai atau listrik, pilih sesuai keinginan anda) changes
  7. Setelah selesai klik Save changes.
  8. Selesai.

Nah, sekarang laptop anda akan Shut down secara otomatis dengan hanya menutup flip layar. Mudah, bukan? Jika anda ingin mensetting laptop anda ke Sleep atau Hibernate pada saat anda menutup flip, cukup ulangi langkah diatas dan setting pada langkah ke 6 sesuai dengan keinginan anda.

Yep, itulah Tips Mematikan Laptop Tanpa Tombol Shutdown semoga artikel ini bermanfaat untuk anda. Terimakasih.


Share This Article


0 Response to "Tips Mematikan Laptop Tanpa Tombol Shutdown"

Posting Komentar