Layanan Ubuntu One sudah ditutup

Layanan Ubuntu One sudah ditutup - Ada diantara anda yang menggunakan Ubuntu One? berita sedih untuk anda karena ubuntu one telah mengumumkan bahwa layanan tersebut akan ditutup. Canonical secara resmi telah mengumumkan bahwa layanan Ubuntu One akan ditutup pada tanggal 1 Juni 2014. Namun, dikatakan juga bahwa file-file yang sudah didownload para pengguna yang ada di layanan Ubuntu One adalah hak milik pengguna, jadi para pengguna diberi kesempatan untuk mengunduh file-file mereka di Ubuntu One sampai tanggal 31 Juli 2014. Setelah itu, semua file akan dihapus secara permanen. Bukan cuma layanan Ubuntu One, Canocial mengumumkan juga akan menutup layanan Ubuntu Music. Sayang sebenarnya, namun Canonical mengaku menutup layanan penyimpanan awan mereka karena tak sanggup bersaing dengan kompetitor mereka yang menawarkan kapasitas penyimpanan gratis sebesar 25-50GB. Kompetisi penyimpanan awan saat ini sangat ketat dimana nama-nama besar seperti Google Drive, Amazon, OneDrive dan juga perusahaan seperti DropBox dan Box sangat agresif dalam memberikan promo dan penawaran menarik guna mendapatkan pelanggan.

ubuntuone

Berdasarkan keterangan melalui blog Canonical, konsumen yang memiliki akun berbayar akan bisa mendapatkan refund. Untuk itu Canonical akan memberikan pengumuman di kemudian hari, kapan refund mulai dilakukan.

Saya pribadi juga mendapatkan email dari ubuntu one, isinya kurang lebih seperti yang sudah saya tuliskan diatas, berikut email dari Canonical :

Hi,

We are writing to you to notify you that we will be shutting down the Ubuntu One file services, effective 1 June 2014. This email gives information about the closure and what you should expect during the shutdown process.

As of today, it will no longer be possible to purchase storage or music from the Ubuntu One store. The Ubuntu One file services apps in the Ubuntu, Google, and Apple stores will be updated appropriately.

As always, your content belongs to you. You can simply download your files onto your PC or an external hard drive. While the service will stop as of

1 June, you will have an additional two months (until 31 July 2014) to collect all of your content. After that date, all remaining content will be deleted.

If you have an active annual subscription, the unused portion of your fees will be refunded. The refund amount will be calculated from today's announcement.

We know you have come to rely on Ubuntu One, and we apologise for the inconvenience this closure may cause. We've always been inspired by the support, feedback and enthusiasm of our users and want to thank you for the support you've shown for Ubuntu One. We hope that you'll continue to support us as together we bring a revolutionary experience to new devices.

The Ubuntu One team

Canonical agar bisa bersaing dengan kompetitor, maka perusahaan membutuhkan investasi yang lebih banyak dan itu adalah sesuatu yang tak Canonical miliki saat ini. Namun, kabar bagus untuk para pengembang adalah kode dari software Ubuntu One akan dibuka (menjadi open source). Mereka yang tertarik mengembangkan layanan Cloud dapat memanfaatkan kode tersebut.

Kabar lain yang dijelaskan oleh Canonical adalah penutupan ini tidak akan mempengaruhi Ubuntu One single sign-on atau payment services atau U1DB database service.

Yep, itulah berita terbaru dari Canonical tentang Layanan Ubuntu One sudah ditutup semoga artikel ini bermanfaat untuk anda, terimakasih.


Share This Article


0 Response to "Layanan Ubuntu One sudah ditutup"

Posting Komentar