Cara Mudah Membuat Blog Sendiri


Cara Mudah dan Cepat Membuat Blog | Selama beberapa tahun ini kegiatan blogging saya tekuni, waktu itu motivasi saya membuat blog adalah supaya saya bisa menuliskan materi-materi perkuliahan saya sehingga ketika suatu hari saya butuh, saya lebih gampang mencarinya. Akhirnya dari situ mulailah saya membuat blog-blog lain dengan niche (bahasan/tema) yang lebih spesifik sehingga pengunjung juga lebih gampang untuk mengenali tentang apa bahasan dalam blog tersebut. 

Untuk membahas lebih lanjut mengenai kegiatan blogging ini, ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu apa itu blog. Menurut Wikipedia Indonesia, blog  merupakan singkatan  dari web blog yang adalah sebuah bentuk aplikasi web yang berbentuk tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urutan terbalik (isi terbaru terdahulu sebelum diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.
jasa buat blog
Blog mempunyai sejarah yang mungkin perlu untuk Anda ketahui, Pada awalnya diperkenalkan oleh Jorn Barger pada tahun 1997 dan menjadi popular dengan  nama weblog, lalu untuk nama blog sebagai kependekan dari weblog diprakasai oleh Peter Merholz pada tahun 1999. Blog saat ini dijadikan sebagai diary pribadi ataupun juga media informasi dan juga tempat berbagi berbagai hal baik itu informasi ataupun tempat berkumpul di dunia online untuk berbagai sesuatu sesama blogger (sebutan untuk pengguna blog) dan pengguna internet. Maka munculah berbagai jenis blog secara lebih detail seperti blog pribadi atau personal, blog media berita dan hiburan dan juga ada blog pendidikan, blog bisnis dan lain sebagainya.

Isi sebuah blog disebut dengan konten, konten ini bisa berbentuk tutorial, cerita, puisi, foto dsb. Untuk dapat memunculkan konten-konten tersebut ke halaman web maka diperlukan  sebuah konten manajemen. Konten manajemen ini ada dua versi, yaitu berbayar dan gratis. Ada banyak sekali platform konten manajemen yang beredar di internet, jika berbicara tentang gratis maka Wordpress dan Blogger adalah yang terpopuler diantara yang lain. Menurut catatan statistik tahun 2012, Wordpress menduduki peringkat pertama platform blog terpopuler dengan meraih 43% pengguna, Blogger berada di peringkat ke-2 dengan meraih 35% pengguna,  16% selanjutnya diraih oleh akumulasi dari beberapa platform yaitu Tumblr, TypePad dan Posterous sedangkan 6% sisanya diraih oleh platform lainnya.

Wordpress memang yang paling populer diantara semua platform, dikarenakan themes yang bagus dan menawan serta dukungan plug-in yang lengkap sehingga memudahkan kita untuk mengatur blog kita. Namun, kebanyakan themes dan plugin dari worpress berbayar sehingga Wordpress bukan benar-benar gratis lagi. Dalam hal ini Blogger memimpin, karena Blogger benar-benar gratis walaupun kelengkapannya tidak seperti Wordpress. Google sebagai pemilik Blogger juga memberikan kemudahan untuk memasang iklan Adsense di blog berplatform Blogger walaupun Anda hanya memiliki akun Adsense yang Hosted saja. Anda akan memerlukan usaha yang lebih jika menginginkan iklan Adsense dapat muncul di platform lain karena Anda perlu men-upgrade akun Adsense menjadi mandiri.

Sekarang setelah kita tahu apa itu blog dan apa saja platform yang dapat mempublikasikannya, mari kita melangkah ke pembuatan blog itu sendiri. Untuk artikel kali ini saya akan memberikan tahapan membuat blog di 2 platform terpopuler Blogger dan Worpress.

Cara membuat blog di Blogger adalah sebagai berikut :
  1.  Buat akun Google. 
  2.  Masuk ke blogger.com 
  3.  Isikan Username dan Password akun Google. 
  4.  Klik tombol Blog Baru. 
  5.  Isi Nama blog, alamat blog dan pilih themplate. 
  6.  Selesai.
Untuk mengisi konten pada blog Blogger Anda silahkan klik pada tombol bergambar pensil pada blog yang Anda buat. Lalu tekan Publish setelah Anda selesai menulis. Dan tulisan Anda sudah bisa dinikmati melalui web blog Anda di Internet.

Cara membuat blog di Wordpress adalah sebagai berikut :
  1. Buat akun email (Google, Yahoo, Microsoft dll). 
  2. Masuk ke wordpress.com 
  3. Tekan tombol ‘buat situs web’ 
  4.  Pilih themes 
  5.  Masukkan alamat blog 
  6.  Pilih paket (gratis, premium, bisnis) 
  7.  Masukan alamat email, nama pengguna dan kata sandi. 
  8.  Konfirmasi alamat email Anda. 
  9.  Selesai.
Untuk mengisi konten pada blog Wordpress Anda silahkan klik pada tombol mulai pos. Lalu tekan ‘terbitkan’ setelah Anda selesai menulis. Dan tulisan Anda akan muncul di halaman web blog Anda di internet.

Perlu diketahui, karena blog yang Anda buat gratis, maka alamat blog Anda nanti akan ada imbuhan dari platform. Contoh namablog.blogspot.com atau namablog.wordpress.com.

Cukup mudah bukan? Namun, jika Anda tidak ingin repot membuang waktu untuk membuat blog karena langkah yang dilakukan juga cukup banyak, saya dapat membantu Anda. Cukup hubungi saya via Email jasabuatwebblog@gmail.com (recommended) atau kirim pesan melalui facebook page di www.facebook.com/pekateknologi.

Untuk biaya dapat Anda lihat pada tabel berikut ini :
FASILITAS YANG ANDA DAPATKAN
PAKET 1
PAKET 2
PAKET 3
Satu akun Blog
Yes
Yes
Yes
Domain blogspot.com
Yes
Yes
Yes
Template/themes
Basic
Konfigurasi Template/themes
No
Yes
Yes
Artikel
No
No
Yes
Custom domain (.com, .id, dll)
No
No
yes

Rp. 50.000,-
Rp. 100.000,-
Hubungi Kami

NB : Pembayaran dapat Anda lakukan setelah blog jadi/siap digunakan (kecuali paket 3). Untuk metode pembayaran bisa melalui transfer ATM, nomer rekening tujuan akan saya kirim setelah blog siap digunakan.

Lama pengerjaan kurang dari 1 hari (paket 1),  untuk paket 2 dan paket 3 lama pengerjaan kurang lebih 2-3 hari. Model tampilan blog atau template bisa Anda pilih sesuai selera (paket 2 & 3), Anda bisa melihat dan memilih langsung di http://www.btemplates.com,  http://www.ourblogtemplates.com/ atau cari di google.com dengan kata kunci “template blogger”.

Jika ada pertanyaan lebih lanjut silahkan menghubungi kami di email yang tertera diatas. Terimakasih. :D


Share This Article


0 Response to "Cara Mudah Membuat Blog Sendiri"

Posting Komentar